5 langkah Cara Menghemat Uang Belanja

By. Danan - 03 Feb 2023

Share:
img

Moms…sebagai mentri keuangan dalam rumah tangga, kita harus pandai pandai melakukan penghematan pengeluaran belanja, apalagi pada masa pandemic ini, ekonomi sedang sulit, tetapi kita di tuntut untuk tetap menyediakan makanan sehat untuk keluarga, nah..Ini dia langkah langkahnya;

Langkah pertama

Menghemat uang belanja  dengan cara menyusun daftar menu mingguan, dan membiasakan diri berbelanja mingguan. Dengan membiasakan diri menyusun daftar menu makanan mingguan, kamu akan dapat menghitung kuantitas bahan makanan yang dibutuhkan.

Dan keuntungannya  pola belanja kamu akan lebih terkontrol dan kamu akan terhindar dari membeli bahan makanan yang mubazir.

Kelebihan belanja mingguan adalah, kamu dapat memperoleh harga terbaik karena membeli bahan pokok dengan kuantitas yang banyak.

Lazimnya, penjual akan memberikan harga lebih murah jika kamu membeli dalam jumlah banyak.

Belanja di pasar tradisional juga punya kelebihan karena kamu bisa menawar harga, selain itu kamu tidak terbebani pajak yang lebih mahal.

Langkah kedua

Membuat catatan rencana belanja, kemudian tempelkan di kulkas atau catat di gawai kamu. Catat juga barang-barang yang habis persediaannya, agar  kamu bisa fokus pada barang yang harus dibeli.pada saat berbelanja.

Langkah ketiga

Membiasakan diri mencatat dan menyimpan bon belanja.

Tak ada salahnya kamu mencatat harga barang belanjaan, meski kamu belanja di pasar tradisional. Tujuannya agar kamu dapat membandingkan harga minggu ini dengan minggu yang datang. Kamu juga dapat membandingkan harga antar-penjual untuk memperoleh penawaran terbaik.

Langkah ke empat

menghemat uang belanja lainnya adalah dengan membeli sesuai kebutuhan dan kemampuan menyimpan. Kamu harus camkan benar bahwa membuang makanan sama dengan membakar uang kamu. Pastikan barang makanan yang telah kamu beli untuk keperluan satu minggu cukup dan tidak berlebihan dan simpan barang belanjaan dengan benar.

Langkah ke lima

Menyimpan bahan makanan dengan benar dapat membantu kamu berhemat karena kamu tak perlu membeli ulang. Jangan lupa memperhatikan masa waktu penyimpanan barang-barang itu. Jangan menyimpan melebihi masa waktunya karena nanti barang itu akan rusak dan malah jadi beban barumu

Selamat belanja,..


    Tags :


Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp